Kamis, 18 Maret 2010

Tugas 2

Tugas 2


Pengertian

Elektronic Mall (E-Mall) adalah Pusat Pertokoan Elektronik yang menyediakan fasilitas mirip dengan mall di dunia nyata, pada mall eletronik ini ditampilkan produk-produk dari berbagai toko, dan jika pengunjung mall tersebut tertarik untuk membeli, pada mall elektronik ini juga disediakan berbagai fasilitas sampai termasuk transaksi. Pembayaran biasanya dilakukan dengan kartu kredit dan pengirimin barang melalui pos atau jasa kurir. Dengan kata lain, E-mall adalah web site yang menampilkan katalog elektronik maupun barang-barang lainnya dari beberapa pemasok, dan biaya komisi dari mereka untuk pendapatan penjualan dihasilkan di situs tersebut.

Kelebihan E-mall

Akses luas. Dengan terhubung lewat internet maka dapat mengkses semua barang yang diinginkan yang ditawarkan di internet tersebut serta waktu yang tidak terbatas. Karena pada waktu kapan pun asalkan kita terhubung dengan internet, kita bisa mengaksesnya tanpa ada batasan hari libur atau semacamnya

Hemat. Hemat meliputi hemat waktu, biaya, dan tenaga. Karena dengan E-mall kita sebagai konsumen akan mudah mendapatkan apa yang kita inginkan hanya dengan mengakses internet. Tanpa mencari lokasi toko kita bisa langsung memesan apa yang kita butuhkan.

Kekurangan E-mall

Tidak dapat mengetahui bentuk asli barang secara langsung. Karena yang ditampilkan berupa foto dan detail produk, maka kita tidak mengetahui bentuk asli barang tersebut seperti apa. Waktu pengiriman. Waktu pengiriman tidak selalu tepat waktu.

Keamanan. Karena biasanya pembayaran dilakukan dengan mentransfer sejumlah uang ke nomor rekening tertentu, hal ini bisa dimanfaatkan pihak yang bertanggung jawab untuk menyalahgunakan hal tersebut.

GENERAL DAN SPESIALIS E-MALL

General E-Mall

General E-Mall di dalamnya menyediakan berbagai macam produk, seperti : elektronik, pakaian, automotif, dll. Salah satu web site yang berupa E-mall adalah Amazon.com. Amazon.com ini adalah salah satu online store yang memang memudahkan kita dalam membeli bahkan menjual berbagai macam produk di internet. Amazon ini seperti kebanyakan online store lainnya, memberikan kenyamanan dalam berbelanja karena seperti yang saya bilang diatas kita tidak perlu ke mall untuk berbelanja, sehingga dapat menghemat waktu dan biaya transportasi. Cukup melakukan pembayaran dan mereka akan mengirimkan produk yang anda beli.

Kelebihan amazon.com :

-Kenyamanan

keuntungan yang utama ketika kita berbelanja di amazon adalah dalam hal kenyamanan. karena cukup duduk dengan manis di rumah, kantor bahkan warnet lalu browsing di komputer atau laptop kita untuk mencari produk yang kita inginkan di amazon. tinggal klik!. dan barang yang kita pesan datang sendirinya.

-Ketersediaan Barang

Di Amazon tersedia berbagai macam barang dan produk, dari peralatan rumah tangga, barang electronik, buku, majalah, dvd, software, peralatan olah raga, airsoftgun dan lain2.

-Pilihan Produk

Amazon memberikan berbagai macam pilihan produk dan informasi mengenai produk tersebut, sehingga kita dapat membandingkan baik dari segi harga, kualitas maupun testimonial dari orang2 yang membeli produk tersebut, sebelum memutuskan untuk membeli produk yang kita inginkan. Kekurangan amazon.com :

-Tidak Bisa Memegang Atau Mencoba Produk

Kekurangan yang paling utama yang kita rasakan ketika membeli produk di Amazon adalah kita tidak bisa secara langsung melihat secara kasat mata produk yang akan kita beli. Dalam artian kita tidak bisa memegang atau bahkan mencoba produk tersebut sebelum memutuskan untuk membeli. This mean, ketika produk tersebut sampai ke tangan kita, bisa saja produk tersebut tidak sesuai dengan harapan kita, walaupun barang tersebut memang produk yang kita pesan.

-Informasi Produk Yang Tidak Terlalu Detail

Kekurangan yang lain adalah disamping kita tidak melihat penjual produk tersebut, beberapa seller di Amazon tidak menyediakan informasi yang cukup detail dan akurat mengenai produk yang mereka jual. Sehingga ketika produk tersebut telah dikirimkan ke kita, produk tersebut bisa tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan.

-Produk Yang Kita Beli Bisa Menjadi Mahal

Membeli suatu produk di Amazon akan bisa menjadi lebih mahal jika kita harus membayar ongkos kirim.

Spesialis E-Mall

Pada dasarnya sistem pada Spesialis E-mall sama dengan pada general, namun yang membedakan berada pada jenis produk yang ditawarkan hanya satu jenis saja. Misalkan menjual handphone, salah satu website yang menyediakannya adalah http://www.mallponsel.com/

Sumber :

http://www.total.or.id

http://www.daemors.web.id

http://www.amazon.com

http://www.mallponsel.com/

http://www.mallponsel.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar